Penjelasan tentang Gejala penyakit batu ginjal

Gejala penyakit batu ginjal. Apa itu Batu ginjal? Batu ginjal adalah gumpalan padat seperti kerikil yang terdapat di berbagai bagian dari ginjal atau saluran kemih. Ada empat jenis batu ginjal, yang paling umum adalah batu kalsium (hypercalciumuria), akibat dari kelebihan kalsium yang berasal dari makanan yang tidak diperlukan oleh tulang dan otot. Kalsium tersebut terikat dengan zat buangan hasil metabolisme tubuh lainnya yang juga berlebihan, misalnya dengan asam oksalat (hyperoxaluria) atau asam fofat, kemudian mengendap sebagai garam kalsium oksalat dan kalsium fosfat yang berbentuk kristal.
Gejala penyakit batu ginjal
Penyakit batu ginjal
Gagal ginjal biasanya terjadi pada orang yang mengalami gangguan metabolik (metabolik disorder), tidak banyak bergerak atau istirahat di tempat tidur dalam waktu yang lama. Batu lain terbentuk dari magnesium dengan amonia (sampah metabolisme tubuh) setelah terjadinya infeksi pada sistem kemih (urinary system). Batu asam urat (uric acid stone) dapat terbentuk bila keasaman (pH) urin terlalu rendah (asam). Batu lain yang jarang ditemukan adalah batu sistin (cystine stone) akibat adanya pengendapan asama amino sistin yang berlebihan (cystinuria), yang tidak bisa dilarutkan lagi oleh urin agar bisa dibuang. Ini bisa terjadi bila ada kerusakan pada otot, saraf, dan bagian tubuh lain akibat penyakit.

Ukuran dan bentuk batu ginjal tersebut bermacam-macam, mulai dari sangat kecil (dapat lewat bersama urin tanpa diketahui) sampai yang berukuran 5 cm dan keras. Rasa sakit terjadi ketika batu tersebut bergerak ke luar dari ginjal, dan bentuknya yang tajam dapat mengakibatkan luka pada dinding penyaring ginjal atau saluran kemih.

Apa gejala penyakit batu ginjal? Sebenarnya, tidak ada gejala yang tampak selama batu tersebut diam di tempatnya. Namun, terkadang muncul rasa nyeri yang hebat pada pinggang di atas ginjal, yang dapat menyebar ke perut bagian bawah. Nyeri berlangsung sekitar 1 menit, kadang reda, kemudian terasa lagi beberapa menit. Sering buang air kecil, atau dorongan ingin buang air kecil. Rasa nyeri ketika buang air kecil. Terdapat darah di dalam urin (hematuria). Demam dan bengkak pada pinggang menandakan batu ginjal yang disertai dengan infeksi, atau terjadi sumbatan yang membengkak, rasa mual/ingin muntah.

Penyakit batu ginjal sangat tergantung dari lokasi, besar, bentuk, dan komposisi batu ginjal tersebut. Ada batu ginjal yang bisa keluar dengan sendirinya bersama urin, tetapi ada pula yang tidak sehingga perlu perawatan khusus. Batu ginjal dengan ukuran kecil, licin, dan bulat mungkin bisa keluar terbawa urin, sedangkan yang berukuran cukup besar dan bentuknya runcing akan menyumbat di ginjal atau saluran kemih. Kalau tidak segera diobati, sumbatan dan infeksi ginjal dapat menyebabkan gagal ginjal.

1 comments:

Rumah Herba FANELIA said...

Obat Herba Khusus Batu Ginjal.
Komposisi : Pegagan, Tempuyung, Kumis Kucing. Khasiat : Membantu memperbaiki fungsi ginjal, dapat mengikis batu ginjal dan batu saluran kemih, meredakan sakit pinggang, melancarkan buang air kecil. Sebaiknya dipadukan dengan SEH Kapsul / Super. Harga Rp. 180.000,- (45 caps). Alamat : Jl. Hankam 62 Ragunan JakSel. Telp. 021 - 710 85 910 / 0856 910 910 09 (SMS OK). http://faneliaherbs1.wordpress.com ; faneliaherbs@yahoo.com

Post a Comment

◄ Posting Baru Posting Lama ►
Powered by Blogger.